Manfaat kulit manggis salah satunya adalah dapat mencegah terjadinya penuaan dini sehingga kita terlihat lebih awet muda. Mengapa demikian? Karena buah ini merpakan sumber antioksidan yang sangat tinggi yang dapat membuat kulit kita terlihat lebih segar dan fresh tidak mudah keriput. Jadi jika Anda telah selesai mengkonsumsi buah manggis, sebaiknya jangan lansung dibuang kulitnya. Karena kulit manggis juga memiliki manfaat dan khasiat yang hampir sama dengn buahnya. Anda dapat membuatnya menjadi jus manggis yang kini populer dan banyak dicari orang banyak.
Kulit manggis mengandung xamthone yang memiliki manfaat dan khasiat yang berlimpah untuk pengobatan berbagai macam penyakit. Oleh sebab itu banyak orang menyebut jus yang terbuat dari kulit manggis adalah jus xamthon. Jika ingin praktis, Anda dapat membelinya di toko-toko herbal atau toko khusus yang menjual jus xamthon. Namun Anda juga dapat membuatnya sendiri dengan cara mengolah kulit manggis yang telah Anda bersihkan terlebih dahulu.
Manfaat Kulit Manggis
Bagi seorang wanita, kerutan atau keriput merupakan masalah besar karena dapat membuat Anda terlihat lebih tua dari usia Anda. Dengan mengkonsumsi jus kulit manggis, Anda akan terliihat lebih awet muda karena jus kulit manggis memiliki kemampuan untuk mencegah penuaan dini dan meregenerasi sel kulit berkat kandungan antioksidan yang tinggi pada buah manggis ini.
Untuk bisa membuat jus kulit manggis sangatlah mudah, Anda dapat segera menyiapkan kulit manggis yang berasal dari dua buah manggis yang telah Anda cuci bersih. Kemudian masukkan kedalam wadah atau tempat yang berisi empat gelas air. Masak kulit manggis tersebut hingga air yang terdapat dalam wadah tersebut menyusut kurang lebih tersisa dua gelas air saja. Minum dua sampai tiga kali sehari secara rutin. Anda juga dapat menambahkan madu jika rasa yang dihasilkan kurang manis. Selain dimasak dengan cara direbus, Anda juga bisa membuat jus kulit manggis seperti membuat jus pada umunya dengan cara diblender secara langsung.
Anda bisa mendapatkan manfaat ganda mulai dari manfaat manggis itu sendiri hingga kulitnya. Tidak heran jika buah manggis disebut dengan ratunya buah karena manfaatnya yang maksimal. Sudahkan Anda mendapatkan manfaat kulit manggis hari ini?
Posted by 12:59 AM and have
, Published at